Follow us On Twitter

Support us. Go follow @SantapanMalming | Spiritual Tweets
https://twitter.com/SantapanMalming

Ads by Santapan Malam Minggu

Sabtu, 24 Agustus 2013

// //

Santapan Malam Minggu Eps #10



Shallom semuaa! :D Ternyata sekarang sudah malam minggu lagi ya? Wah daripada malam minggu kita galau-galauan, atau daripada malam minggu kita membosankan, lebih baik kita sekarang membaca Santapan Malam Minggu episode 10. Sudah siap?? Langsung saja kita ke TKP!
Judul untuk kali ini adalah "Keep Calm Because Jesus is Here." Yang artinya kita sudah tau semua kan? Artinya adalah "Tetap Tenang Karena Yesus disini."
Okay, sebelum kita bahas materi kali ini, kita baca dulu satu perikop. Yaitu di Markus 4:35-41. Judul perikopnya adalah "Angin Ribut Diredakan"
(4:35) Pada hari itu, waktu hari sudah petang, Yesus berkata kepada mereka: "Marilah kita bertolak ke seberang." (4:36) Mereka meninggalkan orang banyak itu lalu bertolak dan membawa Yesus beserta dengan mereka dalam perahu di mana Yesus telah duduk dan perahu-perahu lain juga menyertai Dia. (4:37) Lalu mengamuklah taufan yang sangat dahsyat dan ombak menyembur masuk ke dalam perahu, sehingga perahu itu mulai penuh dengan air. (4:38) Pada waktu itu Yesus sedang tidur di buritan di sebuah tilam. Maka murid-murid-Nya membangunkan Dia dan berkata kepada-Nya: "Guru, Engkau tidak perduli kalau kita binasa?" (4:39) Iapun bangun, menghardik angin itu dan berkata kepada danau itu: "Diam! Tenanglah!" Lalu angin itu reda dan danau itu menjadi teduh sekali. (4:40) Lalu Ia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu begitu takut? Mengapa kamu tidak percaya?" (4:41) Mereka menjadi sangat takut dan berkata seorang kepada yang lain: "Siapa gerangan orang ini, sehingga angin dan danaupun taat kepada-Nya?"

Sudah dibaca? Kalau begitu ayo kita masuk materi.

Satu perikop tersebut menceritakan disaat Tuhan Yesus dan muridNya sedang menyebrang. Dan saat masih di atas perahu, ada angin ribut yang membuat perahu terombang ambing sampai-sampai membuat air masuk ke dalam perahu.

Angin ribut disini menceritakan tentang masalah yang kita alami. Ketakutan pasti akan kita rasakan. Tapi jangan sampai ketakutan tersebut mengintimidasi kita sehingga kita lupa bahwa Tuhan Yesus ada bersama kita. Seperti kejadian yang dialami murid-murid Tuhan Yesus saat itu, mereka sangat takut disaat air sudah memenuhi perahu yang mereka naiki. Sedangkan saat itu ada Tuhan Yesus di atas perahu.

Tapi, apakah yang murid Tuhan Yesus alami tersebut sama seperti yang kita rasakan sekarang? Ketakutan yang membuat kita sangat khawatir yang mengintimidasi kita sehingga membuat kita lupa bahwa Tuhan Yesus ADA bersama kita selalu? Murid-murid Tuhan Yesus saat itu sangat takut mati dengan angin ribut tersebut sampai-sampai mereka lupa bahwa Tuhan Yesus ada untuk selalu menolong mereka.

Banyak dari kita sebagai anak-anak-Nya yang selalu ingat akan kehadiran Tuhan Yesus yang selalu ada bersama kita, tapi disaat kita tidak ada masalah. Tapi bukan itu yang terpenting. Yang terpenting adalah kita  harus selalu ingat dan sadar bahwa Tuhan Yesus selalu ada bersama kita di SETIAP masalah kita dan di SETIAP yang kita alami. Dia tidak mungkin membiarkan kita jatuh. Ia selalu membimbing kita.

Tuhan Yesus berkata "Mengapa kamu begitu takut? Mengapa kamu tidak percaya?"

Manusia merasa takut itu wajar. Yang membuat itu tidak wajar adalah disaat ketakutan itu MENUTUPI kebesaran Kuasa Tuhan yang selalu memelihara kita dan selalu melindungi kita. Lawan ketakutan itu di dalam nama-Nya yang selalu menolong kita.

Ayo kita rubah setiap rasa takut kita dengan hati yang percaya bahwa Tuhan ada. Dan saat Tuhan Yesus ada bersama kita, kuasa apapun tidak akan ada yang bisa menjatuhkan kita. Sebab kita kuat, karena ada Tuhan yang bersama kita.

Andalkan Ia selalu disetiap aspek kehidupanmu. Dengarkan dan lakukan setiap perkataan-Nya. Sebab Ia menuntunmu ke jalan keluar yang terbaik. Dan TIDAK akan pernah menjatuhkanmu. :)

Rasa takut pasti melanda setiap manusia. Tapi jangan terlarut dalam ketakutan tersebut sehingga kita lupa bahwa Tuhan Yesus selalu setia bersama kita untuk menolong kita. Sebab kita telah diselamatkan oleh-Nya tidak HANYA untuk nanti, tapi disetiap masalah yang kita hadapi, kita telah DISELAMATKAN Tuhan Yesus dari belenggu ketakutan.

Mungkin sekian malam minggu kali ini. Selamat bermalam minggu Tuhan Yesus memberkati. :D